KLIKANGGARAN--Kembali dengan cerita mistis BALI bersama Nyai Sampur, Pecinta aroma dupa, kretek dan wangi melati. Saya akan berbagi pengalaman mistis yang memang nyata terjadi, entah saya alami sendiri atau cerita dan pengalaman dari teman teman saya.
cerita mistis BALI kali ini di kisahkan oleh seorang teman. Sebut saja namanya Bening. Dia bersedia kisahnya di ceritakan ulang dengan pesan jangan sebutkan nama roh Penjaganya.
cerita mistis BALI. Begini kisahnya, Bening sebenarnya lahir dan besar di Jawa. Tetapi sudah dua puluh tahun tinggal dan hidup di Bali, pada seperempat perjalanan hidupnya, sesuatu yang tak ter-eja nalar terjadi.
Awalnya dia perempuan biasa tidak pernah mengenal cerita mistis DI BALI atau dimanapun, bahkan dia katakan “Biarpun ada seratus setan atau arwah di sampingnya, dia tidak pernah tahu, jangankan merasakan hal gaib, di tendang setan juga dia tidak akan tahu!”
Baca Juga: Mengulik Makna Selangkangan
Namun, semua berubah saat dia berusia jelang tiga puluh tiga tahun, Bening yang memang bekerja di Bali dan menempati sebuah kamar kost sendirian, sering mengajak temannya bermalam di kamarnya, biar tidak sepi katanya, saat itu keanehan mulai terjadi, setiap teman yang datang dan bermalam di kost Bening, tidak pernah berani bermalam di sana dua kali, dengan pengakuan yang sama, di kamar Bening saat tengah malam, ada perempuan dengan kemben batik parang, rambut di cepol keatas memperlihatkan diri.
cerita mistis BALI. Bening yang memang tidak pernah berhungan dengan hal mistis apalagi klenik awalnya tidak mengindahkan hal itu, dia berpikir itu hanya halusinasi temannya saja. Hingga hal itu terulang lagi dan lagi dengan teman yang berbeda. Hingga dia berpikir mungkin kamar yang dia sewa ada penunggunya. Hingga akhirnya dia putuskan untuk pindah kost.
Saat dia sudah pindah kost, hal yang tidak ter-eja nalar itu tetap saja terjadi. Dengan cerita mistis BALI yang sama, tidak seorangpun temannya yang mau mengulang bermalam bersama Bening, dengan alasan yang sama, melihat perempuan cantik dengan kemben batik parang.
Baca Juga: Desa Unik di BALI, Penduduknya Dilarang Poligami dan Poliandri
Sampai di titik itu Bening masih berusaha tak mengindahkan hal itu, hingga suatu waktu dia harus menyelasaikan pekerjaannya di kota Solo, disana Bening harus tinggal di Solo tiga bulan karena urusan pekerjaan, Di Solo bening punya sahabat karib yang sangat Bening sayangi, dia biasa panggil dengan panggilan sayang pesek, sedang sahabatnya punya panggilan sayang untuk Bening “emak”.
Saat sampai di Solo, dan menempati tempat kost yang dia sewa sementara dia tinggal disana, dia meminta Pesek untuk tinggal dengan dia, saat itu Pesek menyambut tawaran Bening dengan bahagia dan wajah sumringah. Dan lagi lagi hal yang sama terjadi, Pesek hanya bertahan semalam tidur di kamar Bening, dengan alasan yang sama, ada perempuan dengan kemben batik parang berdiri di kamar Bening saat tengah malam.
Hal ini yang membuat Bening mulai awas dan mencari tahu, ada apa sebenarnya, okelah, di Bali, yang memang terkenal seluruh tanahnya sakral. Lha ini sudah sangat jauh dari Bali, singkat cerita dengan bantuan seorang teman Bening asal Semarang, akhirnya Bening “sadar” ada mahluk gaib yang selama ini menemaninya.
Baca Juga: Proyek Pembangunan Puskesmas Mersam, Diprediksi Tidak Selesai Tepat Waktu
Tidak mudah bagi Bening untuk menerima kondisi itu, dia tidak berhenti berusaha keluar dari situasi aneh itu. Berusaha “berobat” kemanapun tetapi hasilnya nihil! Perempuan itu tetap ada bersama dia. Alih alih perempuan Gaib itu pergi yang ada malah mata batin Bening jadi terbuka! Setelah menjalani ritual pembersihan diri di Jogja dan Bali, Bening jadi bisa merasakan dan melihat sosok gaib yang selalu mengikutinya.
Artikel Terkait
Cerita Mistis Bali, Jangan Lakukan Hal Ini di Bali jika Anda Ingin Selamat!
Cerita Mistis Kotagede, Misteri Rumah Pocong Sumi
Cerita Mistis, Jangan Baca Jika Anda Sendirian, Dijahili Arwah!
Cerita Mistis dari Dieng, Gadis Cilik Pilihan Kanjeng Ibu
Cerita Mistis dari Dieng, Suara Denting Sendok dan Cangkir
Cerita Mistis di Surabaya: Kesurupan Roh Reog, ketika Pulang Kampung
Cerita Mistis: Hati-hati dengan Permintaan Sesajen dari Jin sebab Akibatnya Akan Membuat Anda Menyesal
Cerita Mistis: Membongkar Misteri di Balik JIMAT
Cerita Mistis di Bali : Tidak Semua Cenayang Pemberani, Saya Salah Satunya