KLIKANGGARAN -- Pelaku pencurian buah kelapa sawit yang melakukan aksinya di perkebunan kelapa sawit milik PT Surya Bumi Agro Langgeng di Desa Pagar Jati Kecamatan Benakat diamankan oleh Tim Trabazz Unit Reskrim Polsek Gunung Megang pada Jumat, 28 Januari 2022.
Identitas pelaku pencurian buah kelapa sawit yang berhasil diamankan pihak kepolisian tersebut atas nama Periansyah (24) warga Dusun III Desa Gunung Megang Dalam Kecamatan Gunung Megang.
Periansyah, melakukan pencurian buah kelapa sawit ketika dirinya bekerja sebagai supir pengangkut buah kelapa sawit di PT. SURYA BUMI AGRO LANGGENG melakukan pencurian buah kelapa sawit.
Baca Juga: Menarik, Pelantikan Ketua DPD Partai Nasdem Batang Hari di Alam Terbuka
Kronologisnya, dikutip dari Humas Polri, bermula pada hari Kamis tanggal 27 Januari 2022 sekira Pukul 22.30 wib, dimana saat itu dua orang security PT SURYA BUMI AGRO LANGGENG sedang melakukan patroli di wilayah areal Divisi VI Kebun Tais PT SURYA BUMI AGRO LANGGENG Desa Pagar Jati Kecamatan Benakat.
Pada saat melakukan patroli kedua security tersebut melihat ada seorang laki laki sedang mengambil 2 tanda buah kelapa sawit dan memasukannya kedalam mobil Truck warna merah, dan kedua security tersebut mengatahui siapa laki laki tersebut, setelah itu pelaku langsung melarikan diri.
Selanjunya kedua security tersebut langsung melaporkan kejadain ke pihak PT SURYA BUMI AGRO LANGGENG, kemudian pihak PT SURYA BUMI AGRO LANGGENG langsung melakukan pengecekan di areal tersebut dan ternyata terdapat 65 tanda buah sawit yang juga telah dicuri, atas kejadain tersebut pihak PT. SURYA BUMI AGRO LANGGENG langsung melaporkan jadian ke Polsek Gunung Megang.
Baca Juga: Apa yang Harus Dilakukan Ketika Dihadang Debt Collector? Simak Kata OJK di Sini
Mendapatkan laporan adanya pencurian buah kelapa sawit, Kapolsek Gunung Megang, AKP Herli Setiawan, S.H., M.H., langsung memerintahkan Tim Trabazz yang dipimpin Kanit Reskrim Aiptu Ely Suyono untuk melakukan penyelidikan dan penangkapan.
Setelah melakukan penyelidikan akhirnya pada hari Jum’at tanggal 28 Januari 2022 tim berhasil mendapatkan informasi keberadaan pelaku, dimana pelaku sedang berada di rumahnya di Desa Gunung Megang Luar.
Artikel Terkait
Ridwan Kamil Serahkan Hasil Penjualan Lukisan Karya Pelukis Jalan Braga di NFT, Uangnya Jutaan!!
VIdeo: Detik-detik Sebuah Mobil ‘Desa’ Tabrak Dinding di Tasikmalaya
Pertikaian dan Pembakaran Double O di Sorong Papua Polisi Tangkap dan Tahan Dua Tersangka, Apa Kata Polisi?
Ketum GMBI Minta Maaf kepada Kapolda Jawa Barat, Apa yang telah Dilakukan GMBI sehingga harus minta Maaf?
Video Detik-detik Polisi Bergelantungan Lalu Terseret Mobil Merah Yang Diambil "Debt Collector" Sejauh 1 Km.
Update Demo GMBI di Polda Jabar Timbulkan Kerusakan, 725 Orang Ditangkap dan Ditahan, Siapakah Mereka?
Belum Sampai 24 Jam Sejak Dilantik, Wakil Bupati Ende Dicopot Kemendagri
Warga Pompa Air Gerebek si Raja Minyak Diduga Mesum dengan Istri Orang