Jakarta, Klikanggaran.com - Wali Kota Pekalongan, H. Achmad Afzan Djunaid, bersama rombongan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan, melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke PT Pindad (Persero) yang berada di Bandung pada Senin, 6 September 2021 untuk meninjau produk industrial.
Kunjungan Wali Kota Pekalongan disambut oleh Direktur Strategi Bisnis PT Pindad (Persero), Syaifuddin. Adapun kunjungan kali ini dalam rangka meninjau produk industrial Pindad, khususnya Stungta x Pindad.
Dalam sambutannya, Syaifuddin menyampaikan selamat datang kepada Wali Kota Pekalongan l, Achmad Afzan Djunaid, dan berterima kasih atas waktu serta kunjungannya ke PT Pindad.
Baca Juga: Jokowi Dukung Tumbuhnya Industri Perfilman Saat Situasi Pandemi
Syaifuddin kemudian menjelaskan mengenai profil singkat PT Pindad (Persero) dan menjelaskan bahwa selain produk hankam dan industrial, di tengah pandemi ini Pindad juga telah berhasil memproduksi alat kesehatan, yaitu ventilator.
Syaifuddin juga mengatakan pembakar sampah tanpa asap produksi Pindad dan PT Hejo Tekno merupakan salah satu solusi yang ditawarkan dalam menangani masalah limbah.
“Smokeless incinerator Stungta x Pindad ini dapat menjadi solusi dalam menangani permasalahan limbah, apalagi saat pandemi ini pertumbuhan jumlah limbah cukup besar sehingga transport angkut limbah tidak sebanding dengan penambahan jumlah limbah," ujar Syaifuddin, melalui keterangannya seperti diterima.
Baca Juga: Gubernur Jambi Al Haris Harapkan Masyarakat Penuhi Anjuran Vaksin
"Mudah-mudahan kegiatan kali ini bisa menjadi awal kerja sama dan kolaborasi antara Pindad dan Pekalongan untuk support dalam memberikan nilai dan manfaat kedepannya,” sambung Syaifuddin.
Artikel Terkait
PT PIL Kirimkan 1 Unit Maung Pindad Tujuan Banyuwangi
Penuhi Minat Masyarakat, Maung Pindad Versi Sipil Bakal Dilaunching
Pindad International Logistic Donasikan Masker Medis ke PT PEI dan RSU PMU
Peringati Hari Bakti ke-74 TNI AU, PT Pindad Serahkan Bantuan 2.000 Paket Beras
HUT ke-5, Kemajuan dan Komitmen PT Pindad International Logistic