Brebes, Klikanggaran.Com-- Seorang Pelajar di kabarkan tenggelam di Sungai Pemali Desa Lengkong Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Hingga Senin (13/09/2021) malam, korban belum ditemukan.
I Nyoman Sidakarya, S.H Selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Cilacap menuturkan, informasi awal diperoleh dari Budi petugas BPBD Brebes pada Senin (13/9) petang.
" Petugas siaga kantor kemudian setelah mendapatkan informasi tersebut kita langsung memberangkatkan satu regu untuk berangkat ke lokasi kejadian beserta peralatan lengkap di air," tutur I Nyoman.
Informasi yang diperoleh menyebutkan, saat itu korban bersama tiga rekanya sedang asyik mandi di aliran Sungai Pemali tepatnya di penambangan perahu Desa Lengkong Kecamatan Wanasari Brebes.
Kemudian sekitar pukul 11.30 warga mendengar teriakan dari ketiga anak tersebut dan saat ke lokasi ternyata sudah tenggelam.
Baca Juga: 1.000 Santri Pondok Pesantren Apik Kaliwungu Divaksin Dosis 1
Dua anak masing masing yang bernama Ilman dan Ismail berhasil diselamatkan warga, sedangkan satu lagi, yang bernama Sigi hingga Senin malam belum berhasil ditemukan.
Kedua anak yang selamat bernama Ismail (11) Warga Desa Glonggong dan Ilman (11) Warga Desa Lengkong Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes.
Baca Juga: Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Tilik Bayi Kembar Siam yang Sempat Viral
Sementara korban dalam pencarian bernama Sigit Nur Ismail (11) Warga Desa Lengkong Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes.
Tim Basarnas Cilacap ynag tiba dilokasi langsung bergabung dengan potensi SAR lainya dan melakukan pemantauan di sekitar lokasi kejadian .
"Rencana pencarian pada besok Selasa (14/9) kita lakukan penyisiran darat dan sungai menggunakan perahu karet dan di bantu perahu penambang pasir milik warga setempat, apabila arus sungai memungkinkan akan kita lakukan penyelaman di lokasi kejadian," tambah I Nyoman.
Tim penolong unsur SAR gabungan terdiri Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap, Polsek Wanasari, Koramil Wanasari, Bpbd Brebes, PMI Brebes, SAR Kab Brebes, OCC dan Perangkat Desa .**
Artikel Terkait
Satgas TNI Bantu Mengobati Warga Yang Alami Kecelakaan
Basarnas Gelar Uji Kemampuan Operasi Pecarian dan Pertolongan Kecelakaan Kapal Laut
Viral Balita Pemakan Tanah di Tegal, Kapolres Berikan Bantuan