• Kamis, 28 September 2023

Indonesia Hanya Tempatkan Satu Wakil di Final Bahrain International Series 2022, Bisakah Raih Juara?

- Minggu, 27 November 2022 | 06:13 WIB
Satu wakil Indonesia yaitu Ester Nurumi Tri Wardoyo maju ke final Bahrain International Series 2022 yang dilangsunkan hari ini, Minggu malam WIB (27/11/2022). (pbsi.id)
Satu wakil Indonesia yaitu Ester Nurumi Tri Wardoyo maju ke final Bahrain International Series 2022 yang dilangsunkan hari ini, Minggu malam WIB (27/11/2022). (pbsi.id)


KLIKANGGARAN – Indonesia hanya menempatkan satu wakil di partai final Bahrain International Series 2022 yang hari ini, Minggu (27/11/2022) dilangsungkan di The Indian Club Bahrain, mulai pukul empat sore waktu setempat atau sekitar pukul sepuluh malam WIB.

Wakil Indonesia yang maju ke partai final Bahrain International Series 2022 adalah Ester Nurumi Tri Wardoyo di nomor tunggal putri.

Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil melangkah ke kejuraan berhadial total $5000 itu serelah di semifinal mengalahkan tunggal putri asal Myamnar, Thet Htae Thuza dua game langsung 21-19 dan 21-15 dalam waktu 30 menit.

Baca Juga: Lionel Messi Jadi Inspirasi Kemenangan Argentina atas Meksiko, Cetak Satu Gol, Posisi Argentina Belum Aman!!

Di partai final Bahrain International Series 2022, Ester Nurumi Tri Wardoyo akan menghadapi pemain tunggal putri asal China Taipei, Wang Yu Si.

Wang Yu Si maju ke partai final setelah di semifinal mengalahkan rekannya yang juga dari China Taipei, Sung Shuo Yun.

Di atas kerta, Ester Nurumi Tri Wardoyo berpeluang meraih gelar juara nomor tunggal putri Bahrain International Series 2022 dengan mengalahkan Wang Yu Si.

Baca Juga: Inilah Keajaiban Mbappe yang Cetak Dua Gol saat Prancis Kalahkan Denmark di Penyisihan Grup D Piala Dunia 2022

Berdasarkan rangking BWF, Ester berada jauh di atas Wang Yu Si. Saat ini Ester berada di rangking 140 sedangkan Wang Yu Si berada di rangking 340.

Tiga Wakil Idonesia Kalah di Semifinal

Indonesia sebelumnya menempatkan empat wakil di babak semifinal Bahrain International Series 2022.

Keempat wakil Indonesia di semifinal Bahrain International Series 2022 adalah Ester Nurumi Tri Wardoyo di nomor tunggal putri, pasangan ganda putri Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani.

Baca Juga: Inilah Ucapan Terimakasih Livy Renata untuk Nopek Bikin Warganet Terharu: Semoga Persahabatan Kita Langgeng

Dua wakil Indonesia lainnya di Bahrain International Series 2022 adalah dua pasangan ganda putra yaitu pasangan Muhammad Rayhan Nur Fadillah/Rahmat Hidayat dan pasangan Raymond Indra/ Daniel Edgar Marvino.

Tetapi sayangnya, tiga wakil Indonesia lainnya gagal maju ke partai final Bahrain International Series 2022 setelah dikalahkan lawan-lawannya di semifinal, Sabtu malam WIB.

Halaman:

Editor: Muslikhin

Sumber: BWF Tournament Software

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Penahbisan Juara PSM Makassar di Kota Cinta

Minggu, 16 April 2023 | 23:32 WIB
X