Inilah Profil Vina Muliana, Content Creator Masuk Forbes 30 under 30 tahun 2022, Trending di Twitter! Siapa?

- Jumat, 27 Mei 2022 | 04:19 WIB
Vina Muliana at Forbes (Forbes)
Vina Muliana at Forbes (Forbes)

KLIKANGGARAN -- Nama Vina Muliana kini sedang ramai dibahas publik sehingga trending di Twitter.

Pasalnya, Vina Muliana yang trending di Twitter, merupakan seorang content creator yang berprestasi karena selalu mengunggah konten terkait kiat menulis resume dan wawancara kerja di akun TikToknya.

Terbaru, Vina Muliana trending di Twitter karena masuk Forbes 30 under 30 tahun 2022.

Baca Juga: ARMY Bangga! Bangtan Boys Diundang Presiden Joe Biden ke White House,BTS PAVED THE WAY, SO PROUD OF YOU BTS!

Siapa Vina Muliana sebenarnya yang hari ini, Jumat 27 Mei 2022 trending di Twitter?

Inilah profil Vina Muliana yang memiliki nama Vina Andhani Muliana lahir dan lahir pada tanggal 19 Januari 1994, dikutip dari Forbes.

Berfokus pada konten terkait karier seperti kiat menulis resume dan wawancara kerja, Muliana telah mengumpulkan hampir 4,5 juta pengikut di TikTok sejak dia memposting video pertamanya setahun yang lalu.

Baca Juga: Komedian Marshel Widianto Trending di Twitter Karena Klub Inter Milan, Loh Kok Bisa?

Dia awalnya mulai memposting untuk membantu mereka yang berjuang mencari pekerjaan selama pandemi.

Video-videonya diakui sebagai Best of Learning and Education di TikTok Awards Indonesia 2022.

Sebelum memulai saluran TikToknya, Muliana bekerja sebagai reporter dan spesialis komunikasi selama tujuh tahun.

Baca Juga: Inilah Komentar Gunawan Dwi Cahyo untuk Marshel Trending di Twitter, Warganet Soroti Video Lamanya Hina Viking

Sebagai informasi, Vina Muliana juga bekerja sebagai pegawai di salah satu perusahaan BUMN, Mining Industry Indonesia (MIND ID).

Vina Muliana juga pernah menjadi model catwalk di acara Indonesia Fashion Week 2018.

Halaman:

Editor: Kitt Rose

Sumber: Forbes

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X